24 Februari 2009

Mengapa harus Blog ??

Yang saat ini sangat booming di dunia internet salah satunya adalah blogging, dimana kita menshare cerita, kejadian, pengalaman pribadi ke suatu website, dan berharap cerita tersebut bisa membantu orang lain yang sedang mengalami hal yang sama ataupun bisa mendapat bantuan dari orang lain atas kesulitan kita.

Sebenarnya saya bukan tipe orang yang suka menyebarluaskan indentitas pribadi ke dunia luar (internet). Banyaknya orang yang terkena penipuan juga salah satunya berasal dari identitas yang terekspos via internet. Namun saya ingin mencoba untuk membuat blog supaya kalau ditanya "blog itu apaan sih ?", minimal saya sudah pernah membuatnya :)

Jadi walaupun user-user lain ada yang membuat blog atas nama pribadi, saya kayaknya tetap pake nickname aja. Biarlah kehidupan pribadi tetap menjadi pribadi. Lagian saya suka konsep dunia maya, dimana kita bisa menjadi siapa aja yang kita mau.

So, ini posting pertama saya, dan saya berharap posting saya ini bukan yang terakhir kalinya :)

Salam Kenal.

PuTra R

Tidak ada komentar:

Posting Komentar